Teman - teman kalau berbicara kesuburan mungkin banyak yang hanya terfokus ke wanita atau perempuan.

Akan tetapi sebenarnya masalah kesuburan ini bisa terjadi pada laki laki dan wanita.

Jadi bukan pada wanita saja, laki - laki juga bisa mengalami masalah kesuburan.

Untuk meningkatkan kesuburan pada laki - laki bisa dibantu dengan mengkonsumsi nutrisi.

Untuk meningkatkan kesuburan harus mengkonsumsi makanan atau nutrisi apa?

Jadi sekarang kita akan membahas nutrisi apa yang membuat sperma menjadi banyak dan lincah.

Keberhasilan pembuahan yaitu ditentukan bukan dari wanita saja tetapi dari laki laki juga

Jadi untuk keberhasilan pemebuahan ataupun kehamilan ini harus ditunjang oleh kesuburan laki laki dan kesuburan wanitanya juga.

Jadi kalau misalakan laki - laki ataupun suaminya mengalami masalah kesuburan tentu wanita tersebut akan sulit untuk hamil bahkan bisa tidak mengalami kehamilan.


Kalau hanya wanitanya saja yang subur ternyata laki lakinya mengalami masalah kesuburan kualitas sperma itu bisa dipengaruhi oleh kesehatan kebugaran dan penyakit. 

Misalkan mengalami penyakit tertentu atau dari faktor genetik dan juga pola makan.

Ada beberapa nutrisi yang bisa membantu meningkatkan kesuburan yang bisa dikonsumsi di rumah untuk meningkatkan kuantitas maupun kualitas sperma

Diantaranya sebagai berikut


1. Asam Folat

Asam folat ini bagus untuk meningkatkan kesuburan, asam folat bisa diperoleh dari suplemen tetapi ada juga yang alami dari konsumsi makanan - makanan yang mengandung asam folat.

Buah - buahan segar misalkan buah buahan jeruk ataupun buah buahan lain yang mengandung asam folat.

Kemudian sayuran hijau seperti bayam, asparagus dan selada.


2. Seng

Produksi Jumlah Sperma yang banyak itu tergantung dari banyak nya hormon testosteron.

Merangsang pertumbuhan hormon testosteron itu bisa dilakukan dengan cara berolah raga dan asupan makanan yang mengandung nutrisi Seng.

Untuk makanan anda bisa mengkonsumsi makanan yang mengandung seng misalnya daging, ikan, telur, tiram, kerang, kepiting, lobster, gandum utuh sereal, kacang - kacangan wijen, biji labu, yogurt dan mentega.


3. Vitamin C

Vitamin c merupakan vitamin penting dalam kesuburan laki - laki karena vitamin c ini termasuk anti oksidan jadi bisa menangkal radikal bebas yang menyebabkan stres oksidatif.


Kalau terjadi stres oksidati ini akan menyebabkan kerusakan - kerusakan pada sel termasuk nanti kerusakan - kerusakan dari sperma.

Ketika mencukupi kebutuhan vitamin c harian ini bisa membantu meningkatkan kesuburan dan mengurangi jumlah sel sperma yang tidak sehat.

Seandainya mencukupi kebutuhan vitamin c ini akan meningkatkan produksi sperma yang sehat


4. Vitamin D

Mungkin banyak yang belum tahu kalau vitamin d ini mempengaruhi hormon testosteron.

Mencukupi kebutuhan vitamin d ini bisa membantu meningkatkan hormon testosteron tentu kalau anda hormon testosteronya rendah ataupun normal ataupun tinggi ini akan mempengaruhi kualitas sperma.


Vitamin d ini akan meingkatkan motilitas sperma, jadi sperma lebih ngebut dan lebih cepat jalannya.

Kalau pergerakan sperma bagus, motilitasnya bagus tentu ini akan lebih cepat menuju ataupun sampai ke sel telur.

Bisa langsung mengkonsumsi vitamin d atau dari suplemen ataupun dari makanan misalkan telur.

Untuk telur konsumsi kuningnya saja kemudian keju, yoghurt, jamur, hati sapi, ikan salmon, ikan makarel, ikan tuna ataupun produk olahan susu.

Walaupun nutrisi - nutrisi tadi bisa membantu meningkatkan kualitas sperma, kuantitas sperma, motilitas sperma, tapi jangan mengkonsumsi dengan berlebihan ataupun terlalu banyak. konsumsi sewajarnya saja.



Cara Menyuburkan Sperma Yang Tepat

Cara menyuburkan sperma tentu harus dengan merubah pola makan dan gaya hidup misalkan rajin olahraga

Konsumsi makanan - makanan sehat, yang berat badannya berlebih kurangi berat badannya.

Kemudian bisa berkonsultasi ke dokter tentang masalah kesuburan ataupun masalah sperma misalkan ke dokter spesialis andrologi

Jadi kalau anda sudah mencoba cara - cara dengan yang sudah dijelasakn tadi tapi masih belum ada perubahan tidak ada salahnnya berkonsultasi ke dokter spesailis andrologi.

Penyebab gangguan kesuburan itu berbeda - beda tiap orang jadi penanganannya pun bisa berbeda beda tergantung penyebabnya.

Oke semoga artikel ini membantu terimakasih yang sudah membaca artikel ini samapai habis.

Jika ada tambahan silakan tulis di kolom komentar ataupun jika ada tanggapan silakan tulis juga dikolom komentar.


jika artikel ini bermanfaat silakan bagikan ke media sosial agar informasi ini bisa dirasakan manfaatnya untuk halyak banyak. terimalasih...